JAKARTA, – Markas Dewan Pimpinan Pusat (DPP) Partai Keadilan Sejahtera (PKS) kedatangan Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan serta Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Republik Indonesia (Menparekraf) Sandiaga Uno.
Kantor DPP PKS yang terletak di Kawasan Pasar Minggu, Jakarta Pusat, tersebut terlihat ramai didatangi ibu-ibu kader partai PKS. Ibu-ibu tersebut hadir dengan pakaian serba putih berbalut kerudung oren dengan membawa embel-embel bendara merah putih.
Presiden PKS Ahmad Syaikhu turut hadir dalam acara tersebut. Ia, menjadi tokoh utama yang menyambut Anies dan Sandiaga Uno yang hadir ke kawasan tersebut.
“Semangat pagi warga Jakarta, pagi ini kantor DPP @pk_sejahtera kedatangan Bang @aniesbaswedan Gubernur DKI dan Bang @sandiuno Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif,” ujar Ahmad dalam akun instagramnya @syaikhu_ahmad_, Minggu (27/3/2022).
Mereka, duduk berjejer di depan rombongan ibu-ibu yang terlihat antusias mendengarkan percakapan dari orang-orang penting tersebut. Ahmad mengatakan mereka diskusi tipis-tipis.
“Diskusi tipis-tipis membicarakan negara ke depan sambil menikmati minuman hangat,” tulisnya.
Namun, ia tak memberikan banyak informasi terkait jalannya sesi diskusi. Alih-alih memberitahu, Ahmad justru membuat penasaran terkait apa saja hal-hal yang terlontar dari salah satu pembicara, yakni Ketua Majelis Syuro Partai PKS, Salim Segaf.
“Selalu ada yang istimewa dari Gurunda Dr. @salimsegafaljufri saat kami berbincang.kira-kira apa yang kami bahas ya,” tuturnya.
-