Sepakbola

2 Gol Bunuh Diri Menangkan Timnas Indonesia Atas Timor Leste 4-1

767
×

2 Gol Bunuh Diri Menangkan Timnas Indonesia Atas Timor Leste 4-1

Sebarkan artikel ini

“Memang dari sisi skor menang 4-1, akan tetapi pertandingan hari ini sangat-sangat mengecewakan. Saya dan pemain harus evaluasi diri,” kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers usai laga.

“Saya juga akan berusaha lagi untuk mengembangkan permainan mereka menjadi lebih baik lagi. Terutama dari segi mental karena pertandingan hari ini memang tidak memuaskan,” tegas pelatih asal Korea Selatan itu.

Timnas Indonesia akan kembali melawan Timor Leste pada pertandingan kedua FIFA Matchday, Minggu (30/1/2022). Ini menjadi kesempatan bagi Shin Tae-yong untuk memperbaiki kualitas permainan anak asuhnya.

Susunan Pemain :

Timnas Indonesia: Syahrul Trisna; Sani Rizki, Fachruddin, Dewangga, Edo Febriansyah; Evan, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya; Irfan Jaya, Dedik Setiawan, Ramai Rumakiek.

Pelatih: Shin Tae-yong

Timnas Timor Leste: Junildo Pereira; Filomeno Da Costa, Jaimito Antonio, Joao Panji, Orcelio Nobelito; Cristevao Fernandes, Dom Lucas, Jhon Frith, Mouzinho De Lima, Paulo Gali Freitas, Joao Da Costa

Pelatih: Fabio Magrao

-

Tinggalkan Balasan