Alhamdulillah kabupaten kita menunjukkan kondisi semakin membaik bahkan hingga beberapa bulan terkahir ini tidak ditemukan lagi adanya kasus Covid-19 berkat gotong royong kita bersama,” ujarnya.
Namun demikian lanjutnya, semua masyarakat harus tetap waspada dan mematuhi protokol kesehatan guna menghindari hal-hal yang tidak diinginkan terkait Pandemi Covid-19.
“Tahun ini kita sudah boleh melakukan safari ramadhan, tarawih berjamaah, tapi belum untuk berbuka puasa bersama. Untuk itu kita harus tetap waspada,” pungkasnya.
Acara yang dilanjutkan dengan tausiyah oleh Pimpinan Ponpes Yanabi’ul Huda Kecamatan Keluang M Badri tersebut, dihadiri Wakil Ketua I TP PKK Muba Susy Imelda Frederika Beni Hernedi, para Asisten, Staf Ahli, Staf Khusus Bupati, Kepala Perangkat Daerah, Kepala Bagian Sekretariat Daerah Muba, Camat Sekayu M Taisir Gunawan, serta para Lurah dalam Kecamatan Sekayu.